Ulama Kharismatik Aceh, Abu Kuta Krueng, Berpulang ke Rahmatullah

- Kontributor

Kamis, 13 Februari 2025 - 08:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pidie Jaya, TP – Kabar duka menyelimuti masyarakat Aceh. Ulama kharismatik, Abu Haji Usman bin Ali atau yang lebih dikenal sebagai Abu Kuta Krueng, wafat pada Kamis, 13 Februari 2025, sekitar pukul 04.31 WIB. Pimpinan Dayah Darul Munawwarah Kuta Krueng, Ulee Glee, Pidie Jaya, tersebut menghembuskan napas terakhir di RSUZA Banda Aceh setelah sebelumnya sempat menjalani perawatan di luar negeri.

Baca Juga :  Satu Lagi Jamaah Haji Aceh Wafat di Tanah Suci, Total Dua Orang Meninggal Dunia

Berita kepergian Abu Kuta Krueng dengan cepat menyebar di berbagai platform digital, termasuk grup WhatsApp dan media sosial. Umat Islam di Aceh berduka atas kehilangan salah satu sosok yang selama ini menjadi panutan dalam keilmuan dan perjuangan dakwah.

Wafatnya Abu Kuta Krueng menambah duka bagi masyarakat Aceh yang sebelumnya telah kehilangan ulama besar, Tgk Muhammad Yusuf A Wahab atau Tu Sop, pada 7 September 2024 lalu. Kepergian dua tokoh agama ini menjadi kehilangan besar bagi dunia pendidikan Islam di Aceh.

Baca Juga :  Dishub Aceh Jaya Peringati Maulid Nabi, Pererat Silaturahmi ASN

Ucapan belasungkawa mengalir dari berbagai pihak, mengungkapkan rasa kehilangan yang mendalam atas berpulangnya Abu Kuta Krueng. Semoga amal ibadah almarhum diterima di sisi Allah SWT dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan.

Berita Terkait

Marlina Muzakir Salurkan Bantuan Ke Lokop
Banjir Isolasi Wilayah, Bantuan Tiba Lewat Laut
Libatkan Desa, Pemkab Aceh Jaya Gelar Maulid Akbar 1447 H di Calang
Abdya Resmi Jadi Tuan Rumah MTQ Aceh ke-38 Tahun 2027
Aceh Jaya Raih Lima Prestasi di MTQ Aceh
Aceh Besar Juara Umum MTQ Aceh ke-37, Geser Banda Aceh
Aceh Jaya Target Lima Besar di MTQ ke-37 Aceh, Bupati Safwandi Beri Semangat Kafilah
Wagub Aceh Fadhlullah Tinjau dan Temui Warga Terkait Pembebasan Lahan Tol Sibanceh

Berita Terkait

Kamis, 4 Desember 2025 - 20:05 WIB

Marlina Muzakir Salurkan Bantuan Ke Lokop

Minggu, 30 November 2025 - 22:40 WIB

Banjir Isolasi Wilayah, Bantuan Tiba Lewat Laut

Kamis, 27 November 2025 - 21:16 WIB

Libatkan Desa, Pemkab Aceh Jaya Gelar Maulid Akbar 1447 H di Calang

Sabtu, 8 November 2025 - 01:47 WIB

Abdya Resmi Jadi Tuan Rumah MTQ Aceh ke-38 Tahun 2027

Sabtu, 8 November 2025 - 01:41 WIB

Aceh Jaya Raih Lima Prestasi di MTQ Aceh

Berita Terbaru

Gubernur Aceh, H. Muzakir Manaf saat menyerahkan bantuan logistik untuk korban bencana yang diterima oleh Bupati Aceh Singkil H. Safriadi Oyon, SH, di Pendopo Bupati Aceh Singkil, Selasa (9/12/2025).

Daerah

Gubernur Aceh Dua Hari Pantau Banjir di Aceh Singkil

Rabu, 10 Des 2025 - 17:02 WIB

Juru Bicara Pos Komando Tanggap Darurat Bencana Hidrometeorologi Aceh 2025, Murthalamuddin, S.Pd, MSP,

Banda Aceh

Posko Darurat Minta Tarif Transportasi ke Aceh Tetap Wajar

Rabu, 10 Des 2025 - 10:59 WIB

Kepala Basarnas Banda Aceh Ibnu Harris Al Hussain saat memberikan keterangan pers terkait operasi SAR bencana hidrometeorologi di Aceh, Senin (8/12/2025).

Daerah

Basarnas: Operasi SAR Bencana Aceh Capai Hampir 80 Persen

Senin, 8 Des 2025 - 15:54 WIB